Site icon Institut Aisyiyah Sulawesi Selatan (INASS)

Mahasiswa Jadi Garda Terdepan, INASS Optimistis Raih Banyak Mahasiswa Baru 2026.

Institut ’Aisyiyah Sulawesi Selatan (INASS) menggelar rapat evaluasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) pada Rabu, 21 Januari 2026, pukul 10.00–11.30 WITA. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Gedung B INASS dan melibatkan Ketua PMB, Ketua Tim Humas, serta mahasiswa INASS yang selama dua pekan terakhir aktif melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah.

Rapat evaluasi tersebut menjadi momentum refleksi atas kerja kolaboratif mahasiswa dalam memperkenalkan INASS ke dunia pendidikan menengah. Tercatat, sosialisasi telah menjangkau 83 sekolah di berbagai wilayah Sulawesi Selatan. Dari kegiatan tersebut, lebih dari 70 siswa berhasil membuat akun sebagai calon mahasiswa baru.

Ketua PMB INASS, Dr. Suharli, Lc., M.A., selaku dosen dan pembicara utama dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada mahasiswa atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan. Ia menegaskan bahwa kontribusi mahasiswa sangat signifikan dalam memperluas jangkauan promosi kampus, terutama karena sosialisasi telah menjangkau lebih dari 10 kabupaten dan masih akan terus berlanjut selama masa pendaftaran dibuka.

Peran mahasiswa sangat strategis dalam mengenalkan kampus ini ke masyarakat. Mereka hadir langsung di lapangan, membangun komunikasi, dan menjadi duta kampus yang efektif,” ujar Dr. Suharli dalam pemaparannya.

Apresiasi serupa juga disampaikan oleh Ketua Tim Humas INASS, Patur Rahman, S.Pd., M.Pd., yang turut menjadi pembicara pada kegiatan tersebut. Ia menyoroti meningkatnya engagement media sosial INASS dalam 30 hari terakhir yang tidak terlepas dari peran aktif mahasiswa dalam membagikan konten promosi kampus.

Mahasiswa adalah kekuatan utama kami dalam menjangkau generasi muda. Mereka lebih dekat, lebih komunikatif, dan memiliki pengaruh besar di ruang digital,” ungkapnya.

Rapat evaluasi ini dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai semester dan lima program studi yang berbeda. Beragam kritik, masukan, dan saran disampaikan secara terbuka sebagai bahan evaluasi sekaligus pengembangan strategi sosialisasi yang lebih efektif ke depan. Melalui evaluasi ini, INASS menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat kolaborasi antara pimpinan, tim humas, dan mahasiswa, dengan target minimal 150 mahasiswa baru pada tahun 2026.

Rusli_

Exit mobile version