Institut Parahikma Indonesia gencar melakukan sosialisasi ke beberapa instansi sekolah. Baik sekolah SMA sederajat, juga pondok pesantren. Berbagai upaya dilakukan selain melalui media sosial, juga dilakukan dengan kunjungan audiensi pada pihak sekolah dan meminta persetujuan untuk memasuki ruangan di jam istirahat.
[smartslider3 slider=””32″”]
Selain itu, IPI juga memberikan semangat pada para siswa tentang pentingnya melanjutkan kuliah atau lanjut studi ke jenjang yang lebih tinggi. Bagi mereka yang terkendala dengan biaya, tak perlu berkeciil hati karena sudah ada beasiswa yang tersedia seperti KIP, beasiswa berprestasi, dan lain-lain.
Kunjungan sosialisasi dilaksanakan di sekolah-sekolah SMA seperti di Bantaeng, Pangkep, Gowa, Makassar, Luwu Timur, Sinjai, Bone, dan lain-lain. Bersama tim PMB mahasiswa, staf melakukan kunjungan berdasarkan time schedule yang telah disepakati. Berbekal spanduk, brosur, dan baliho, semua bersatu untuk memperkenalkan IPI.
Bahkan calon mahasiswa atau para mahasiswa itu diberikan kesempatan untuk melakukan tanya jawab seputar kampus, kenapa harus kuliah, dan bertemu langsung dengan mahasiswa dari prodi TBI, MPI,PAI, Eksyar, dan HTN. Dengan melihat PPT terkait alumni yang sudah sukses, para siswa yang tertarik bisa langsung diarahkan untuk melakukan pendaftaran secara online.

